
PMIBABEL, PANGKALPINANG – Dalam rangka mendukung kesuksesan Festival Pangkalpinang Fest ke-3 yang digelar di Alun-Alun Kota Pangkalpinang, PMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung hadir dengan berbagai kegiatan sosial, mulai dari layanan ambulans hingga giat donor darah sukarela.
Kegiatan yang berlangsung selama empat hari, dari 25 hingga 28 Oktober 2024 itu, dimulai setiap sore pukul 16.00 hingga malam pukul 20.00 WIB.

Untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan di festival tersebut, PMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bekerja sama dengan Unit Donor Darah PMI Kota Pangkalpinang dan PMI Kabupaten Bangka.
Pembukaan kegiatan yang berlangsung Jumat 25 Oktober 2024 sore, Ketua PMI Babel Abdul Fatah diwakili Ketua Bidang Pelayanan Sosial dan Kesehatan PMI Babel, Faiz Marzuki, dan Ketua Bidang Pelayanan Donor Darah PMI Babel, Ibu dr. Lingnawati.

Faiz Marzuki menyampaikan, kehadiran layanan ambulans dalam acara sebesar ini adalah bentuk kesiapan PMI untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman selama berpartisipasi di festival.
“Kami di PMI Babel sangat berkomitmen untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat, terutama yang berskala besar seperti Pangkalpinang Fest ini. Layanan ambulans ini, kami siapkan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat, dan kami siap memberikan tindakan medis kapan pun diperlukan. Kami sangat mengapresiasi semangat masyarakat dalam berpartisipasi di kegiatan sosial seperti ini,” ujar Faiz.
dr. Lingnawati, Ketua Bidang Donor Darah PMI Babel, mengungkapkan terima kasih atas antusiasme masyarakat yang begitu tinggi terhadap kegiatan donor darah ini.
Ia menyatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting dalam menjaga ketersediaan darah di Bangka Belitung, yang sangat dibutuhkan bagi pasien yang membutuhkan transfusi.
“Kami sangat mengapresiasi partisipasi masyarakat yang tinggi dalam kegiatan donor darah ini. Setiap kantong darah yang terkumpul sangat berarti bagi kehidupan orang lain. Melalui kegiatan ini, kita dapat menyaksikan langsung bahwa masyarakat kita memiliki semangat solidaritas yang tinggi. Kami di PMI Babel akan terus berupaya memastikan kegiatan donor darah ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan darah di Bangka Belitung,” ujar dr. Lingnawati.
Pada kegiatan donor darah sukarela, masyarakat tampak antusias untuk turut serta membantu pemenuhan kebutuhan stok darah di PMI. Pada hari pertama, tercatat sebanyak 12 kantong darah berhasil terkumpul.
Pj. Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama turut hadir dan menjadi salah satu pendonor pertama, dengan didampingi oleh istrinya.
Penulis : Zul
Foto : Zul
Editor : Ahmad