PMIBABEL, BELITUNG – Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali memberikan penghargaan kepada 9 pendonor darah sukarela dari masyarakat Belitung yang telah mendonorkan darahnya sebanyak 50 dan 75 kali.
Pemberian penghargaan yang berlangsung di Ruang Sidang Kantor Bupati Belitung, Selasa (28/5/2024) itu, dihadiri Pengurus PMI Pusat H. Muhamad Muas, Ketua PMI Provinsi Babel Abdul Fatah, Ketua PMI Belitung, dr. H. Suhandri, Pj Bupati Belitung Yuspian, para Pejabat dari unsur Forkopimda Kabupaten Belitung.
Selain itu, juga hadir sejumlah Pengurus PMI Babel diantaranya Sekretaris Arbian Eka Putra, Ketua Bidang Donor Darah dr. Lingnawati, Ketua Bidang Penanganan Bencana R. Sandy Aji, dan Ketua Bidang Organisasi Syaifuddin.
Penghargaan yang diberikan oleh PMI Babel meliputi beberapa kategori. Penghargaan berupa Emas Antam, jam tangan, piagam penghargaan, dan baju batik diberikan untuk pendonor darah sukarela yang telah mencapai 75 kali.
Sedangkan untuk pendonor yang telah mencapai 50 kali, diberikan hadiah berupa jam tangan, piagam penghargaan, dan baju batik.
Pengurus PMI Pusat, H. Muhamad Muas, dalam sambutannya menekankan pentingnya peran Palang Merah dalam memberikan layanan utama kepada masyarakat, salah satunya adalah melalui unit donor darah.
“Donor darah adalah tindakan mulia yang dapat menyelamatkan nyawa. Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi kami kepada para pendonor yang telah berkontribusi luar biasa bagi kesehatan masyarakat. Kami berharap ini dapat menjadi inspirasi bagi lebih banyak orang untuk ikut serta dalam kegiatan donor darah,” ujar Muhamad Muas.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk penghargaan kepada para pendonor, tetapi juga sebagai ajang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah.
Dengan adanya dukungan dan apresiasi seperti ini, diharapkan jumlah pendonor darah sukarela di wilayah Bangka Belitung dapat terus meningkat, sehingga kebutuhan darah di rumah sakit dapat terpenuhi dengan baik.
Di kesempatan sama, Ketua PMI Babel Abdul Fatah turut mengucapkan selamat sekaligus apresiasi kepada para pendonor darah di Pulau Belitung yang telah mencapai angka 75 kali.
Dijelaskan Abdul Fatah, penghargaan ini diberikan sebagai wujud kepedulian dan ucapan terima kasih PMI Provinsi, sekaligus motivasi kepada para pendonor untuk terus peduli membantu sesama yang membutuhkan.
PMI, papar Abdul Fatah, adalah organisasi yang bergerak dibidang kemanusiaan, senantiasa bergerak bersama, bantu sesama dan terus tebar kebaikan sesuai prinsip – prinsip dasar gerakan internasional palang merah dan bulan sabit merah.
“Setetes darah anda adalah nafas bagi sesama. Selanjutnya kami nantikan bapak dan ibu pendonor pada pemberian penghargaan donor darah ke 100 kali di Istana Negara RI,” katanya.
Apresiasi serupa disampaikan Pj Bupati Belitung Yuspian. “Kami sangat mengapresiasi upaya PMI dalam mengadakan penghargaan ini. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya peran donor darah dalam masyarakat kita. Pemerintah Kabupaten Belitung siap bersinergi dengan PMI untuk memastikan ketersediaan darah bagi yang membutuhkan, dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah,” ujar Yuspian.
Sementara salah seorang penerima penghargaan donor darah sukarela ke-75 kali, Zahtia, yang telah mendonorkan darah sebanyak 83 kali, merasa senang dan bangga dengan adanya reward dari PMI Babel ini.
“Saya sangat senang dan bangga bisa mendapatkan penghargaan ini. Semoga kegiatan ini bisa menjadi penyemangat bagi para pendonor lainnya untuk terus berbagi dan membantu sesama,” ucapnya.
Penulis : Zul
Foto : Zul
Editor : Ahmad