
PMIBABEL, BANGKA – Aksi kemanusiaan donor darah sukarela (DDS) kerja sama PMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) bersama PMI Kabupaten Bangka terus berlanjut.
Untuk Rabu (6/11/2024), kegiatan DDS kembali menyasar Kampus IAIN SAS Babel, di Kecamatan Mendobarat, Bangka.
Pelaksanaan DDS yang berlangsung lebih kurang 3,5 jam tersebut, Mahasiswa, Pegawai maupun Dosen IAN SAS Babel, berhasil menyedekahkan 37 kantong darah, dari total 45 orang calon pendonor darah yang mendaftarkan diri kepada petugas PMI.

Meina Lina, Ketua PMI Bangka mengatakan, DDS di IAIN ini langkah kedua PMI menyasar Mahasiswa dan Dosen setelah pelaksanaan kegiatan serupa dilakukan di Kampus Polman belum lama ini.
Setelah ini, kata Meina, aksi serupa akan dilakukan ke kampus lain seperti Universitas Bangka Belitung (UBB). Untuk waktunya masih menyesuaikan dengan pihak kampus UBB.
“Kita tahu kebutuhan darah oleh masyarakat akhir-akhir ini cukup tinggi. Apalagi dengan kondisi perubahan cuaca saat ini. Terima kasih kepada Mahasiswa dan Dosen IAIN yang telah menyumbangkan darah untuk memenuhi stok darah di Bangka,” katanya.
PMI Bangka, kata Meina, akan menggencarkan aksi Donor Darah Sukarela ini ke berbagai tempat, karena memang kebutuhan darah yang cukup tinggi.
Nur Syaidah, Mahasiswa IAIN yang turut menyumbangkan darahnya mengatakan, menjadi pendonor ini sangat penting. Karena dengan donor darah, selain bermanfaat bagi diri sendiri, juga membantu orang lain yang membutuhkan.
Terpisah Kabid Pelayanan Darah PMI Babel, dr. Lingnawati mengucapkan terima kasih kepada IAIN SAS Babel yang telah mendukung penuh kegiatan DDS kali ini.
Ia berharap kegiatan serupa terus dilaksanakan oleh IAIN SAS secara rutin, dan diharapkan turut melibatkan masyarakat sekitarnya.
Hal serupa disampaikan Kabid Pelayanan Darah PMI Babel kepada PMI Bangka, yang belakangan ini semakin intens melaksanakan kegiatan DDS yang menyasar kampus-kampus di Kabupaten Bangka.
PMI Provinsi, kata dia, akan terus mendorong PMI Kabupaten untuk melakukan DDS ini, dalam upaya memenuhi persediaan darah yang ada di UDD PMI masing-masing Kabupaten.
Sebagai wujud ucapan terima kasih, dalam kegiatan DDS di IAIN SAS tersebut, para pendonor darah diberikan bingkisan berupa beras satu kampil 5 kg.
Penulis : Zul
Foto : Zul
Editor : Ahmad