
PMIBABEL, PANGKALPINANG – Forum Remaja Palang Merah Indonesia (FORPIS) Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sabtu (30/3/2024) mengadakan Rangkaian kegiatan Bakti Ramadan 1445 H menyambangi sejumlah Panti Asuhan di Pangkalpinang untuk membagikan Parsel Sembako.
Parsel yang didistribusikan berasal juga dari sumbangan unit PMR Sekolah di Kota Pangkalpinang.
Adapun beberapa panti yang dibagikan adalah Panti Asuhan Muara Kasih Bunda, Panti Jompo Wisma Emaus, Panti Jompo Barco, Panti Asuhan Alkhoriyah, dan beberapa Masyarakat yang membutuhkan serta Pondok Pesantren Maul Bahulum tuatunu.
Regita, selaku Koordinator FORPIS mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan bakti Ramadan yang FORPIS laksanakan, karena setelah ini juga ada kegiatan bagi-bagi takjil, santunan kepada anak kurang mampu, serta sebelumnya juga sempat dilaksanakan pengumpulan baju layak pakai.

“Alhamdulillah hari ini, selain kami senang sudah membagikan parsel sembako, kami juga merasa tersentuh ketika berada Panti Asuhan dan Panti Jompo. Sayangnya memang kami tidak memiliki waktu yang lama ketika mengunjungi mereka,” ungkap Regita.
Sumber dana kegiatan Bakti Ramadan kali ini, ditegaskan Regita, adalah dari penggalangan dana yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Penulis: Tri
Foto : Tri
Editor : Ahmad/Zul