PMI Provinsi Jalin Kerja Sama dengan Basarnas Babel, Berikut Poinnya

Ketua PMI Babel didampingi Kabid PB dan Plt Sekretaris PMI Babel foto Bersama Kepala Basarnas Babel.

PMIBABEL, PANGKALPINANG – Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Abdul Fatah didampingi Kepala BPBD Babel merangkap Kabid PB PMI Babel Mikron Antariksa, dan Plt Sekretaris PMI Babel Aswandi menyambangi Kantor Basarnas Babel.

Kunjungan Abdul Fatah Wakil Gubernur Babel Periode 2017-2022 pada Jumat (24/2/2023) tersebut selain untuk bersilaturahmi, juga untuk menjalin kerja sama di antara kedua belah pihak.

Kedatangan Ketua PMI Babel beserta rombongan diterima Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Babel, I Made Oka Astawa di ruang kerjanya.

Dalam pertemuan itu, dibahas sejumlah hal yang akan dikerja samakan antara PMI Provinsi Babel Bersama Basarnas Babel.

Ketua PMI Babel didampingi Kabid PB dan Plt Sekretaris PMI Babel saat membahas rencana kerja sama dengan Kepala Basarnas Babel, Jumat (24/2/2023).

Beberapa poin terkait rencana kerja sama itu, diantaranya akan diselenggarakan peningkatan kapasitas sumber daya manusia kepada relawan PMI, latihan bersama pencarian dan pertolongan, pembagian data dan informasi oleh kantor pencarian dan pertolongan kelas B Babel, penyelenggaraan operasi pencarian dan pertolongan secara Bersama-sama dengan melibatkan PMI Babel.

Kerja sama ini, dikatakan Abdul Fatah, akan menjadi peluang baru bagi relawan muda PMI Babel agar dapat mengembangkan kapasitas dan potensi dalam memberikan pertolongan kepada mereka yang membutuhkan, sehingga kedepannya akan semakin mudah bagi PMI Babel dalam memberikan bantuan sebagai mitra pemerintah dalam menolong masyarakat.

“Kita berharap agar relawan yang ada di Babel dapat memiliki kontribusi dan daya dorong untuk Bersama-sama dengan pemerintah dalam melakukan gerak di bidang kemanusiaan. Rencana kerja sama melalui Kantor SAR Provinsi Babel ini menjadi suatu cara untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan relawan,“ ujar Abdul Fatah.

PMI selain aktivitas donor darah yang dilakukannya, ditegaskan Abdul Fatah, juga aktivitas kebencanaan dan pertolongan serta pencarian korban.

Ke depan, PMI Bersama Basarna bersama – sama menyiapkan dan membentuk Potensi SAR (Search And Rescue) perncarian dan pertolongan melalui Satgas Unit Sar PMI Babel.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Babel I Made Oka Astawa menyambut baik rencana kerja sama ini.

“Kita bersama – sama PMI Babel akan segera mungkin menyelesaikan rencana ini agar dapat secepatnya ditanda tangani, sehingga Satgas Unit SAR PMI Babel dapat segera terbentuk,” ungkap Oka.

Menurut Oka, dalam kerja sama ini akan banyak manfaat yang langsung didapat kedua belah pihak.

Penulis: zul

Foto    : zul

Editor : Ahmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *