Hari Pertama, Stan Cek Kesehatan dan Donor Darah PMI Babel “Diserbu” Warga

Kepala DKPUS Babel Rakhmadi turut memeriksakan kesehatannya kepada petugas Kesehatan PMI.

PMIBABEL, PANGKALPINANG – Kehadiran layanan Cek Kesehatan dan Donor Darah Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Kegiatan Festival Literasi dan Arsip (Festrip) Babel 2022 di Alun-alun Taman Merdeka Pangkalpinang mendapatkan respon sangat positif dari masyarakat.

Terbukti di hari pertama Jumat (25/11/2022), stan Cek Kesehatan dan Donor Darah PMI Babel tersebut “diserbu” warga yang merupakan para peserta senam sehat rangkaian Festrip Babel 2022 dalam rangka menyambut hari jadi ke-22 Provinsi Babel.

Personel PMI Babel yang mengawal selama pelaksanaan cek kesehatan dan donor darah di Alun-alun Taman Merdeka.

Layanan Cek Kesehatan mulai dibuka lebih kurang pukul 09.00 Wib. Puluhan warga rela antri di depan stan layanan PMI Babel tersebut. Begitu pula dengan layanan donor darah yang dimulai pukul 14.00 Wib, ketika dibuka langsung didatangi banyak warga.

Kepala Markas PMI Babel Aswandi yang mengawal langsung aksi cek Kesehatan dan donor darah di ATM Pangkalpinang mengatakan, layanan cek kesehatan dan donor darah ini akan dilaksanakan selama tiga hari terhitung 25-27 November 2022.

“Layanan cek kesehatan di hari pertama hingga hari terakhir, PMI Babel menggandeng tim dari PMI Kabupaten Bangka. Sedangkan donor darah, di hari pertama PMI Babel menggandeng UDD PMI Pangkalpinang, dan di hari kedua dan ketiga, kerja sama dengan UDD PMI Kabupaten Bangka,” ujar Aswandi.

Kehadiran layanan cek Kesehatan gratis berupa cek gula darah, kolestrol, asam urat, dan donor darah ini, sebagai wujud konstribusi kita memeriahkan hari jadi ke-22 Provinsi Babel dikemas melalui kegiatan Festrip Babel 2022 yang diselenggarakan DKPUS Babel.

Seorang warga saat mendonorkan darahnya ke petugas medis PMI.

Berkenaan dengan hal itu, Aswandi mengajak masyarakat khususnya di Pulau Bangka agar bisa memanfaatkan layanan cek Kesehatan gratis dan donor darah sukarela di stan PMI Babel Alun-alun Taman Merdeka Pangkalpinang itu.

“Mari kita berbagi dengan sesama melalui donor darah sukarela ini. Apalagi kita tahu kebutuhan darah di Babel ini cukup tinggi. Khusus di Pangkalpinang saja setiap hari kebutuhan darahnya 30-40 kantong. Yuk jangan tunggu lama, segera datang ke stan PMI Babel,” ajak Aswandi.

Penulis: Ahmad

Foto    : Ahmad

Editor : Ahmad   

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *