PMI Pangkalpinang Bina Pertolongan Pertama Ibu-ibu PKK Pangkalpinang

 
Ibu-ibu PKK peserta bina pertolongan pertama foto Bersama.

PMIBABEL, PANGKALPINANG – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pangkalpinang melaksanakan pembinaan Pertolongan Pertama (PP) bagi PKK Pangkalpinang.

Kegiatan yang berlangsung Kamis (13/10/2022) di Aula Kecamatan Gabek, Pangkalpinang tersebut, melibatkan 50 peserta dari Ibu-ibu PKK di 5 Kecamatan di Pangkalpinang, yaitu Pangkal balam, Taman Sari, Gerunggang, Rangkul, dan Gabek.

Andrian Wahyudi Pengurus PMI Kota Pangkalpinang mengatakan, dalam pembinaan PP tersebut mengatakan, kegiatan ini sangat penting.

“Tujuan dari Pertolongan Pertama yaitu menyelamatkan jiwa penderita, mencegah cacat, memberikan rasa nyaman dan menunjang upaya penyembuhan sebelum penderitaan di bawa ke Puskesmas atau Rumah Sakit,” jelasnya.

Dikatakan Tri, kegiatan ini merupakan salah satu program dari PMI Kota Pangkalpinang. “Disamping PMI sebagai penyedia darah bagi masyarakat, juga berkewajiban mengedukasi masyarakat agar mengetahui arti pentingnya Pertolongan Pertama,” ujar Andrian.

Dengan begitu nantinya ibu-ibu dapat mengimplementasikan di lingkungan lingkungan keluarganya, karena ibu-ibu merupakan garda terdepan di rumah tangga.

Bina PP tersebut menghadirkan Tri Septyo Utami narasumber yang membidangi spesialisasi Pertolongan Pertama serta Linda Puspita Sari yang merupakan Pegawai Kementerian Kesehatan RI.

Penulis: Tyo

Foto    : Tyo

Editor : Ahmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *