PMIBABEL, PANGKALPINANG – Hari jadi ke-77 tahun Palang Merah Indonesia (PMI) yang jatuh pada 17 September, benar-benar dimanfaatkan oleh PMI Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) sebagai hari bersejarah.
Pasalnya, selain menggelar upacara, kegiatan donor darah dan vaksinasi bersama PMI Provinsi Babel, di hari ulang tahun PMI tingkat provinsi yang diselenggarakan di Halaman Markas PMI Pangkalpinang, Sabtu (17/9/2022) tersebut, PMI Pangkalpinang juga memberikan penghargaan bagi belasan pendonor darah.
Penghargaan bagi para pendonor yang telah mendonorkan darahnya minimal 50 kali di Kota Pangkalpinang itu, diserahkan Ketua PMI Babel Abdul Fatah.
Ketua PMI Pangkalpinang diwakili Sekretaris PMI Pangkalpinang Wahyono mengatakan, penghargaan bagi pendonor darah minimal 50 kali ini, diberikan setiap tahun.
“Kebetulan untuk tahun ini, pemberian penghargaan bagi pendonor darah bertepatan di hari ulang tahun PMI ke-77. Jadi, ini momen yang sangat bersejarah,” ujar Wahyono.
Pada tahun ini, Wahyono menyebutkan, terdapat 19 orang pendonor darah yang diberikan penghargaan oleh PMI Pangkalpinang.
Sementara Ketua PMI Babel Abdul Fatah menyampaikan terima kasih kepada PMI Pangkalpinang yang telah memberikan penghargaan kepada para pendonor darah yang ada di wilayah Pangkalpinang.
“Mudah-mudahan penghargaan ini, dapat memberikan motivasi kepada para pendonor agar terus dan terus memberikan kebaikan melalui donor darah kepada orang lain. Selamat bagi pendonor yang mendapatkan penghargaan ini,” kata Abdul Fatah.
Penyerahan penghargaan bagi pendonor darah di Pangkalpinang itu, turut disaksikan jajaran Pengurus PMI Provinsi Babel, Pengurus PMI Pangkalpinang, perwakilan Pengurus Kabupaten, Relawan, Staf PMI.
Penulis: Ahmad
Foto : Ahmad
Editor : Ahmad