Santai Bareng di Seven Podacst, Bustam Berharap ini ke PMI Babel

Sekretaris merangkap Kepala Markas PMI Belitung Bustam dipandu Idris Relawan PMI Babel selaku host, saat bincang santai bersama di Seven Podcast PMI Provinsi Babel, Rabu (31/8/2022).

PMIBABEL, PANGKALPINANG – Bidang Komunikasi dan Informasi Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali menggelar dialog ringan tentang kepalangmerahan di ruang Seven Podcast Markas PMI Provinsi Babel.

Untuk kali ini, bintang tamu yang dihadirkan adalah relawan yang juga menjabat Sekretaris dan Kepala Markas PMI Belitung Bustam.

Dalam dialog santai bareng di Seven Podcast Rabu (31/8/2022) petang itu, Bustam menyampaikan banyak hal berkenaan dengan kepalangmerahan, termasuk pengalaman dirinya yang saat memiliki keahlian atau sertifikasi bidang manajemen tanggap darurat bencana (MTDB).

Dipandu Idris Afandi selaku host, Bustam menceritakan sekilas perjalanannya menjadi seorang relawan, staf hingga menjabat Sekretaris dan Kepala Markas PMI Belitung.  

Foto bersama usai bincang santai di Seven Podcast.

Tak sampai disitu Ia juga menyampaikan sekelumit pengalamannya berkenaan bidang khususnya yang tangani berkenaan dengan water, anitasi hygiene promotion (WASH) saat terjadi bencana alam di beberapa daerah di tanan air.

Di Seven Podcast, Bustam menyebutkan untuk bisa bergabung dengan Tim WASH, dirinya harus mengikuti Pelatihan dan seleksi terlebih dahulu bersama PMI tingkat pusat bersama relawan PMI se-Indonesia.

Bustam akhirnya mendapatkan sertifikasi itu, dan saat ini satu-satunya di dimiliki PMI di Babel yang punya sertifikasi keahlian di bidang MTDB tersebut.

Dengan keterbatasan tenaga relawan yang bersertifikasi khusus itu, Bustam berharap kepada PMI Provinsi Babel, agar ke depan bisa menyelenggarakan pelatihan atau workhop terkait dengan MTDB WASH ini.

“Saya berharap kepada PMI Provinsi Babel bisa menyelenggarakan semacam workshop untuk WASH ini,” harapnya.

Sejak memiliki keahlian dibidang WASH ini, Bustam menyebutkan, dirinya telah bergabung bersama Tim WASH PMI Pusat, membantu penanganan bencana di beberapa wilayah di Indonesia, diantaranya di Aceh, Lombok, termasuk bencana alam di Belitung beberapa tahun lalu.

Dipenutup santai bareng Seven Podcast Ruang Kreatif Kita tersebut, Bustam berpesan kepada para Relawan PMI, agar menjadi tugas-tugas dilapangan sebagai ibadah, sehingga apa yang kerjakan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat yang dilayani.

Penulis: Zul/Ahmad

Foto    : Zul/Ahmad

Editor : Ahmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *