Muker PMI Babel 2022 Sepakati Belitung Tuan Rumah TKRD Tingkat Provinsi

Kabid Organisasi PMI Babel Arbian mewakili Ketua PMI Babel Abdul Fatah menutup Muker PMI Provinsi 2022.(foto: pmi babel).

PMIBABEL, PANGKALPINANG – Musyawarah Kerja (Muker) Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2022, Selasa (10/5/2022) siang resmi ditutup oleh Ketua PMI Provinsi Babel Abdul Fatah diwakili Kabid Organisasi PMI Babel Arbian Eka Putra.

Penutupan Muker turut dihadiri sejumlah Pengurus PMI Babel, diantaranya Kabid Organisasi Arbian, Kabid PSD yang juga Kepala Markas PMI Babel Aswandi, Kabid Kominfo Ahmad, dan Peserta Muker PMI Provinsi Babel 2022.

Alhamdulillah, kata Kabid Organisasi, Muker yang berlangsung selama dua hari ini berjalan lancar dan sesuai dengan rencana.

Ada sejumlah kesepakatan yang dibuat dalam Muker PMI kali ini, satu diantaranya adalah disepakatinya PMI Kabupaten Belitung menjadi tuan rumah perhelatan Temu Karya Relawan Daerah (TKRD) PMI tingkat Provinsi Babel Tahun 2022.

Ia berharap apa yang telah disepakati di Muker ini, bisa ditindaklanjuti  oleh masing-masing PMI Kabupaten/Kota, mulai dari TKRD ataupun lainnya.

Sementara itu, Kabid Relawan dan Anggota PMI Babel Fais Marzuki menyebutkan, TKRD tingkat Provinsi Babel yang akan dihelat di Belitung pada bulan Oktober 2022 mendatang, bakal dihadiri lebih kurang 150 peserta yang terdiri dari KSR, TSR, Pegawai Markas, Pengurus UDD se-Kabupaten/Kota di Babel.

Dijelaskan Fais, TKRD diselenggarakan dengan tujuan meningkatkan karakter kepalangmerahan, kualitas dan kerja sama relawan untuk mendukung Kapasitas Organisasi dan Pelayanan secara professional baik dan benar berdasarkan aturan legalitas organisasi.

“Dalam TKRD tingkat provinsi nanti, para relawan akan melakukan kegiatan seperti ngobrol bareng relawan, peduli lingkungan, peduli kesehatan, pentas seni, piknik persahabatan, dan kegiatan-kegiatan lainnya,” papar Fais.

Dikesempatan terpisah, Bustam Sekretaris PMI Belitung, menyampaikan terima kasih kepada PMI Provinsi dan PMI Kabupaten/Kota lain di Babel yang telah memberikan kepercayaan kepada PMI Belitung menjadi tuan rumah pelaksanaan TKRD Tahun 2022.

“Untuk lokasi pelaksanaan TKRD akan disiapkan di Perkemahan Gusong Bugis Tanjung Pandan, Belitung. di tempat ini memang sudah ada sejumlah fasilitas pendukung,” ujar Bustam.

Bustam berharap TKRD tingkat Provinsi ini, nantinya dapat terlajsana dengan baik. Untuk itu, Ia mengharapkan dukungan berbagai pihak, termasuk masyarakat, sehingga TKRD tahun ini, bisa sukses. (rel/3).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *