191 Palang Merah Remaja Terlahir di Kota Toboali

Ketua PMI Basel saat melantik anggota PMR Basel.(Foto: Dok. PMI Basel).

PMIBASEL, TOBOALI – Gebrakan demi gebrakan PMI Bangka Selatan terus saja dilakukan PMI Bangka Selatan, dalam rangka mempersiapkan pelayanaan kemanusiaan ke depan yang tangguh.

Pada Minggu (20/9/2020) kemarin contohnya, sebanyak 191 anggota Palang Merah Remaja (PMR) terlahir di Kota Toboali, setelah dilakukan Pelantikan oleh Ketua PMI Bangka Selatan, M.M. Iskandar.

Mereka yang dilantik adalah SD sebanyak 80 orang dinamakan PMR MULA Slayer Hijau, SMPN 1 ditambah SMPN 5 sebanyak 46 orang atau dinamakan PMR MADYA slayer BIRU, SMAN 1 sebanyak 35 orang, SMAN 2 sebanyak 30 orang atau dinamakan PMR WIRA Slayer KUNING.

Sampai saat ini, dikatakan Iskandar, jumlah anggota PMR yang dilantik untuk Bangka Selatan sebanyak 266 orang.

Ketua Pelaksana Kegiatan Orientasi Kepalangmerahan dan Pelantikan PMR di semua tingkatan, Aldi Pangestu mengatakan, Pelantikan dilaksanakan di laut Nek Aji Toboali secara simbolik, karena keadaan pandemi Covid-19 belum kunjung berakhir.

Kegiatan ini, ditegaskan Aldi, juga dalam rangka memperingati hari jadi Ke-75 PMI. “Sebanyak 191 PMR Terlahir di Kota Toboali, yang pengesahan pelantikan dilakukan oleh Ketua PMI Bangka Selatan dan dihadiri para pembina dari semua unsur tingkat sekolah,” ungkap Aldi.

“Terima kasih kami haturkan kepada Kepala SMAN 1 Toboali, Aspandi yang begitu totalitas tanpa batas memberi support dan dukungan penuh atas kegiatan ini, dan sampai memberi kue ulang tahun serta menyediakan makan nasi kotak untuk 75 orang pengibar bendera PMI yang di arak di Kota Toboali,” ucapnya.

Sebelum pelantikan, terpilih menjadi Ketua Forpis PMR Masa depan Fikri Ramadhan dari SMAN 1 Toboali yang juga merangkap ketua PMR WIRA SMAN 1 Toboali.(aldi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *