PMI Belitung Bantu Pegawai Disdik 200 Masker

Pengurus PMI Belitung menyerahkan Masker kepada Pegawai Dinas Pendidikan Belitung.(foto: dok. PMI Belitung).

PMI BABEL, BELITUNG – Merebaknya Virus Corona diberbagai negara, termasuk belakangan ini di Indonesia, yang menyebabkan ketersediaan stock masker di Apotek dan Pertokoan menjadi sulit didapat oleh masyarakat bahkan instansi pemerintah, membuat Palang Merah Indonesia (PMI) turut bergerak cepat turun memberikan bantuan.

Sebagai wujud nyata gerakan oleh PMI Belitung tersebut, dengan memberikan bantuan Pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Belitung 200 helai Masker, yang saat itu sedang membutuhkan Masker.

Bantuan Masker Rabu (4/3/2020) yang akan digunakan para Pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Belitung yang akan melakukan Perjalanan Promosi Budaya ke Negeri Jiran Malaysia itu, diserahkan langsung oleh Ketua Markas PMI Belitung, Bustam kepada Perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Belitung, di Kantor Dinas Pendidikan Belitung.

Kepala Markas PMI Belitung Bustami menjelaskan, PMI Kabupaten Belitung yang tergabung dalam anggota Satgas Krisis Kesehatan di Kabupaten Belitung, senantiasa berpartisipasi dan berupaya membantu Pemerintah dalam mencegah masuknya Virus Corona, khususnya di Kabupaten Belitung.

“Ini dibuktikan dengan pemberian 8 box masker yang berjumlah 200 helai kepada 30 Pegawai di Dinas Pendidikan Kabupaten Belitung yang akan mengadakan Perjalanan Kegiatan Promosi Budaya ke Malaysia pada 4 Maret 2020,” kata Bustam.

Disebutkan Bustam, rombongan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Belitung tersebut, akan berada di Malaysia hingga 6 hari ke depan, maka dari, menurut dia, jumlah Masker yang diberikan PMI Belitung sedikit lebih, hingga mereka kembali ke Belitung lagi dalam keadaan sehat seperti sebelumnya.

“Kita kan tahu, Malaysia adalah salah satu negara yang terjangkit Virus Corona. Harapan kita, dengan bantuan Masker ini, bisa mengantisipasi masuknya Virus Corona masuk ke Belitung. Mengingat Kabupaten Belitung merupakan salah satu pintu masuk melalui Bandara Internasional H.A.S Hanandjoeddin Tanjungpandan – Malaysia,” ungkap Bustam. (Humas PMI Babel).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *