JK Lihat Fasilitas dan Dialog dengan Petugas UTD PMI Pangkalpinang

PANGKALPINANG – Jusuf Kalla (JK) mantan Wakil Presiden RI yang juga menjabat Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, didampingi Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman, Senin (25/11/2019) sore, menyambangi Unit Tranfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pangkalpinang.

Kedatangan JK ke UTD PMI sementara Kota Pangkalpinang, yang terletak di Kompleks Perkantoran Pemerintah Kota Pangkalpinang itu, disambut Wakil Gubernur Babel yang juga menjabat Ketua PMI Provinsi Babel, Abdul Fatah, Wakil Walikota Pangkalpinang sekaligus menjabat Ketua PMI Kota Pangkalpinang, Mohammad Sopian, jajaran Pengurus PMI Provinsi, Kabupaten dan Kota se-Babel.

Saat berada di UTD PMI Pangkalpinang, selain melihat fasilitas Markas dan UTD PMI Pangkalpinang, JK dan rombongan juga melihat secara langsung proses donor darah di tempat itu.

Ketua Umum PMI Pusat, Jusuf Kalla berdialog dengan para pendonor dan Petugas UTD PMI yang saat itu sedang bekerja.

Jusuf Kalla mengatakan, telah melihat program perbaikan kantor. Dirinya mengatakan, selain fasilitas dan kesiapan petugas, yang paling penting adalah bagaimana upaya peningkatan jumlah pendonor.

Di Pusat, dijelaskan JK, saat ini, sudah hampir memenuhi ketersediaan darah. Hal ini, selain kesiapan petugas dan relawan juga ditopang oleh instalasi Rumah Sakit yang ada.

Di tempat terpisah, Ketua PMI Provinsi Babel, Abdul Fatah menyampaikan terima kasih atas kunjungan Ketua Umum PMI Pusat ke UTD PMI Pangkalpinang ini.

Abdul Fatah berharap, kedatangan Ketua Umum PMI Pusat ini, memberikan motivasi dan semangat Pengurus PMI Babel untuk terus meningkatkan perannnya membantu pemerintah dalam pelayanan bidang kepalangmerahan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *